Peringatan Risiko
Mengapa saya menerima pesan pop-up Peringatan Risiko?
Pop-up Peringatan Risiko adalah langkah keamanan untuk melindungi akun Anda dari potensi ancaman digital. Ini dapat dipicu ketika sistem mendeteksi risiko keamanan atau aktivitas tidak wajar pada akun atau transaksi Anda.
Menerima pesan Peringatan Risiko berulang kali mengindikasikan bahwa investigasi lebih lanjut diperlukan untuk memastikan keamanan dan integritas akun Anda. Tindakan pencegahan standar ini diambil untuk melindungi Anda dari potensi ancaman. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk mengirim dokumen yang diminta agar bisa ditinjau oleh tim kami.
Bagaimana cara melindungi akun saya agar tidak terkena Peringatan Risiko?
Berikut adalah beberapa saran untuk melindungi akun Anda dan menghindari pesan "Peringatan Risiko":
-
Melakukan transaksi di tempat yang aman: Pastikan Anda melakukan trading di tempat yang aman dan privat untuk mencegah orang lain mengakses atau mencuri informasi personal yang sensitif.
-
Jaga kerahasiaan kata sandi Anda: Jangan pernah membagikan kata sandi akun Anda atau informasi sensitif lainnya kepada siapa pun. Tindakan ini penting untuk mengamankan akun Anda dan mencegah akses yang tidak sah.
-
Jangan gunakan platform pembayaran pihak ketiga: Hanya gunakan kartu kredit Anda atau metode pembayaran yang sesuai dengan Verifikasi Identitas Anda di Bybit.
-
Pastikan Anda memiliki dana yang tersedia: Pastikan akun Anda memiliki dana yang cukup untuk melakukan pembayaran atau transaksi di platform.
-
Menjaga perilaku trading yang baik: Pastikan Anda mengikuti Ketentuan Layanan Pengguna dan praktik terbaik kami untuk melakukan trading dengan aman dan bertanggung jawab. Hindari pola trading tidak wajar atau berisiko tinggi yang dapat memicu peringatan risiko.
Kunjungi Pusat Bantuan kami untuk mendapatkan informasi selengkapnya dan melihat Syarat & Ketentuan masing-masing.
Apa yang harus saya lakukan jika menerima pesan yang meminta informasi lebih lanjut atau pesan pop-up Peringatan Risiko?
Jika Anda menerima pesan yang meminta informasi lebih lanjut atau menemukan pesan pop-up Peringatan Risiko, klik Kirim. Anda akan diarahkan ke halaman untuk mengirim dokumen yang diminta. Atau, Anda juga bisa menemukan tiket pengiriman di Support Hub.
Harap diperhatikan bahwa dokumen yang diminta mungkin berbeda antara satu individu dengan individu lainnya. Klik Definisi Sampel di bawah deskripsi dokumen untuk mengetahui persyaratan selengkapnya.
Terkait Pengiriman Dokumen
Saya menerima email dan notifikasi push yang meminta informasi tambahan. Di mana saya dapat menemukan portal untuk mengirim dokumen yang diminta?
Selain tautan langsung yang tersedia di saluran notifikasi, Anda juga dapat menemukan portal pengiriman Support Hub di kotak Obrolan Langsung.
Di Aplikasi |
Di Situs Web |
|
|
Mengapa saya diminta untuk mengirim dokumen terlebih dahulu meski belum mencapai batas?
Kami telah menentukan tempat pengiriman bagi Anda untuk menyerahkan dokumen yang diperlukan. Fungsi ini dapat mencegah penundaan transfer dana atau dampak lain pada proses transaksi Anda karena persyaratan pihak ketiga, seperti penyedia layanan atau prosedur perbankan. Kami sarankan Anda untuk mengirim dokumen yang diminta lebih awal melalui portal pengiriman dengan membuka halaman Beli dalam Sekali Klik atau Deposit Fiat → Pusat Pengguna → Prapengiriman.
Di Aplikasi |
Di Situs Web |
Setelah dikirim, sistem akan secara otomatis membantu Anda menyerahkan dokumen-dokumen ini bila diperlukan, untuk meminimalkan gangguan pada transaksi Anda.
Apakah mengirim dokumen lebih awal akan mengurangi kebutuhan untuk memberikannya lagi di kemudian hari?
Dalam beberapa kasus, mengirim dokumen lebih awal dapat mengurangi kebutuhan Anda untuk memberikan informasi di kemudian hari. Namun, bukan berarti Anda tidak perlu mengirimkan dokumen lagi. Setiap dokumen memiliki masa berlaku. Simak tabel di bawah ini untuk mengetahui masa berlaku setiap dokumen.
Jenis Material |
Masa Berlaku (Hari) |
Bukti kepemilikan dana |
30 |
Selfie dengan memegang paspor/kartu identitas |
90 |
Selfie biasa |
90 |
Rekening koran |
90 |
Tagihan kartu kredit |
90 |
Salinan paspor/kartu identitas |
90 |
Bukti kepemilikan kartu kredit |
90 |
Bukti tempat tinggal (dalam 3 bulan) |
90 |
Laporan saldo rekening |
90 |
Bukti kepemilikan rekening penyetoran |
Permanen |
Jika saya mengirim salah satu informasi dalam Skenario A (Beli dalam Sekali Klik, Deposit Fiat, Penarikan Fiat, P2P, dan Kartu Bybit), dapatkah informasi tersebut digunakan dalam skenario lain?
Ya, selama masih berlaku, dokumen tersebut dapat digunakan dalam berbagai skenario. Simak tabel di bawah ini untuk melihat jenis material yang dapat digunakan dalam setiap skenario.
Jenis Material |
Skenario yang Berlaku | ||||
Beli dalam Sekali Klik |
Deposit Fiat |
Penarikan Fiat |
P2P |
Kartu Bybit | |
Bukti kepemilikan dana |
✓ |
✓ |
X |
✓ |
✕ |
Selfie dengan memegang paspor/kartu identitas |
✓ |
✓ |
✓ |
✓ |
✓ |
Selfie biasa |
✓ |
✓ |
✓ |
✓ |
✓ |
Rekening koran |
✓ |
✓ |
✓ |
✕ |
✕ |
Tagihan kartu kredit |
✓ |
✓ |
✕ |
✕ |
✕ |
Salinan paspor/kartu identitas |
✓ |
✓ |
✕ |
✕ |
✕ |
Bukti kepemilikan kartu kredit |
✓ |
✕ |
✕ |
✕ |
✕ |
Bukti tempat tinggal (dalam 3 bulan) |
✕ |
✓ |
✕ |
✕ |
✕ |
Saldo akun |
✕ |
✓ |
✕ |
✕ |
✕ |
Bukti akun |
✕ |
✓ |
✓ |
✕ |
✕ |
Apa format dokumen yang diterima?
-
Kami hanya mendukung format berkas PNG, PDF, JPG, dan JPEG dengan ukuran maksimal 10 MB.
-
Kami hanya dapat menerima maksimal lima (5) dokumen per permintaan.
Kapan hasil/hasil akhirnya saya terima?
Setelah Anda mengirim dokumen yang diminta, tim terkait akan meninjau kasus Anda dalam waktu 48 jam. Anda akan menerima hasilnya melalui alamat email yang terdaftar.