Topik
    Pengantar Margin Staked SOL
    bybit2025-03-23 17:09:15

    Margin Staked SOL Bybit adalah produk mutakhir yang memungkinkan Anda untuk memaksimalkan penghasilan SOL dengan mudah melalui staking dan pinjaman dengan leverage. Dengan leverage, Anda dapat memanfaatkan potensi imbal hasil tinggi bbSOL, serta membuka peluang penghasilan yang lebih besar.

     

     

     

     

     

    Manfaat Margin Staked SOL

    • Memaksimalkan Penghasilan: Maksimalkan hadiah on-chain dengan bbSOL menggunakan leverage.

    • Pengalaman Bebas Repot: Pinjam, stake, dan hasilkan - semuanya dalam satu platform yang efisien.

    • Penebusan Fleksibel: Tebus bbSOL untuk mendapatkan SOL kapan saja menggunakan nilai tukar real-time.

     

     

     

     

     

    Istilah Penting

     

    Istilah

    Deskripsi

    APR Bersih 

    APR yang mencerminkan pendapatan dari staking setelah mempertimbangkan suku bunga pinjaman. Ini berfluktuasi berdasarkan tingkat peminjaman, harga token, dan hadiah staking.

     

    APR Bersih = APR Staking + (APR Staking − Suku Bunga Pinjaman) × Leverage

    Suku Bunga Pinjaman

    Suku bunga mengambang pada dana pinjaman, diperbarui setiap jam. Anda dapat memeriksanya di pop-up Konfirmasi Staking Margin atau Riwayat Catatan Anda.

     

    Bunga Per Jam = Jumlah Pinjaman × Suku Bunga Per Jam

     

    Untuk mendapatkan informasi selengkapnya, silakan lihat T&J — Margin Staked SOL.

    L&R(%)

    L&R Belum Terealisasi / Modal (Tidak Termasuk Dana Pinjaman)

    L&R(%) Margin Call

    Ambang batas L&R(%) yang memicu notifikasi surel dan meminta Anda untuk menjaminkan lebih banyak SOL atau menebus posisi.

    L&R(%) Stop Rugi

    Ambang batas L&R(%) ketika posisi Anda akan secara otomatis ditebus untuk menutupi pinjaman dan bunga.

     

     

     

     

     

    Bagaimana Cara Kerja Margin Staked SOL

    Staking SOL

    Stake SOL Anda menjadi Margin Staked SOL. Sistem akan secara otomatis meminjam dana berdasarkan leverage yang Anda pilih, serta mengalokasikan dana Anda sendiri dan dana pinjaman ke beberapa validator untuk meningkatkan keamanan jaringan dan desentralisasi.

     

     

     

    Menghasilkan bbSOL

    Dengan melakukan staking, Anda akan menerima bbSOL - Token Staking Likuid Bybit - sebagai bukti SOL yang Anda stake. Token ini akan disimpan sebagai posisi di platform Bybit.

     

     

     

    Akrual Hasil

    Kontrak pintar Sanctum secara otomatis mengalokasikan aset yang Anda stake ke berbagai node untuk mendapatkan hadiah yang optimal. Nilai bbSOL tumbuh secara konsisten dan dapat ditebus dengan modal/pokok SOL Anda, serta imbalan apa pun yang diperoleh.

     

     

     

    Penebusan

    Anda dapat menebus bbSOL menjadi SOL kapan saja. Setelah jumlah pinjaman dilunasi, sisa SOL yang ada akan dikirimkan ke Akun Pendanaan Anda.

     

     

     

     

     

    Contoh

    Katakanlah Alice staking 100 SOL ke Margin Staked SOL dan memilih leverage 2x. Sistem akan secara otomatis meminjam 200 SOL tambahan (100 SOL × 2). Dengan demikian, jumlah total yang di-stake adalah 300 SOL (100 SOL + 200 SOL), dengan biaya yang berlaku akan dipotong dari jumlah ini. Sistem kemudian menghitung jumlah bbSOL yang akan diterima Alice berdasarkan jumlah staking akhir.

     

    Kapan pun Alice memutuskan untuk membatalkan staking, ia dapat menebus modal/pokoknya bersama dengan hadiah staking yang ia peroleh. Selama proses ini, sistem akan secara otomatis mengembalikan jumlah pinjaman dan bunga yang masih harus dibayar. Saldo yang tersisa akan dikreditkan ke Akun Pendanaan Alice sebagai imbal hasilnya. Sederhananya, imbal hasil dihasilkan ketika hadiah staking melebihi biaya pinjaman.

     

     

    Catatan:

    — Angka-angka dalam contoh di atas hanya merupakan ilustrasi dan mungkin tidak mewakili perhitungan yang sebenarnya.

    — Margin Staked SOL hanya mendukung SOL di Akun Pendanaan. Aset yang dipinjam tidak dapat ditarik untuk tujuan lain dan dikunci dalam posisi untuk mendapatkan imbal hasil.

    — Anda dapat memilih antara Penebusan Instan dan Penebusan Tertunda. Penebusan Instan tunduk pada batas harian yang ditetapkan oleh platform. Selain itu, penebusan hingga 400.000 SOL dapat diproses secara instan, sementara jumlah yang melebihi 400.000 SOL mungkin memerlukan waktu tunggu 2-4 hari bagi node validator untuk menyelesaikan prosesnya.

    — Tidak diperlukan pelunasan manual. Sistem secara otomatis menangani pelunasan ketika:

    1. aset ditebus, atau

    2. stop rugi dipicu.

    Biaya tambahan, termasuk biaya gas, mungkin berlaku selama proses ini.

     

     

     

     

    Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang Margin Staked SOL di Bybit, baca artikel berikut:

    Apakah ini membantumu?
    yesYayesTidak

    Refreshing too often

    Verification Code will refresh in 2 sec.